Header AD

header ads

‘Gochiusa’ Menunda Jadwal Tayang Episode Spesialnya...


Ini bisa dibilang kabar buruk bagi para penggemar Gochiusa”, bila mana beberapa waktu lalu Signum menuliskan tampak visual utama dan jadwal tayang episode spesial para gadis imut ini dimana saya dan juga para penggemar Gochiusa menantikan kehadiran episode spesial ini untuk bisa segera tayang. Ternyata harapan tersebut pupus karena harus menunggu lebih lama lagi.


Dilansir melalui situs resminya yang pada hari Kamis kemarin mengumumkan bahwa episode spesial Gochiusa yang merupakan kelanjutan dari serial anime-nya mengalami penundaan karena masalah pada bagian produksi. Episode spesial ini direncanakan tayang pada musim semi ini di Shinjuku Wald 9 Tokyo dan bioskop lainnya.

Dalam seri manga-nya, karakter utama Cocoa datang ke kafe Rabbit House dan ingin melihat kelinci. Dia bertemu dengan banyak gadis lain di dalamnya, termasuk Chino, Rize, Chiya, dan Shao. Koi merilis manga ini di majalah Manga Time Kirara Max pada tahun 2011 dan baru saja menerbitkan edisi kompilasi kelimanya pada tanggal 27 Agustus lalu. Season pertama Gochiusa ditayangkan pada April 2014 di Jepang, menyusul season keduanya pada Oktober 2015.

Sumber: ANN
‘Gochiusa’ Menunda Jadwal Tayang Episode Spesialnya... ‘Gochiusa’ Menunda Jadwal Tayang Episode Spesialnya... Reviewed by Zangeki on Saturday, March 11, 2017 Rating: 5

No comments

Post AD

home ads